-->

Ucapan Doa Untuk Orang Menikah Lengkap Sesuai Sunnah

Ucapan Doa Untuk Orang Menikah Lengkap Sesuai Sunnah-Menikah didalam agama Islam merupakan suatu kewajiban bagi setiap orang Muslim yang sudah dewasa dan mampu secara fisik dan finansial untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sendiri maupun keluarganya. 

Doa Untuk Orang Menikah

Menurut agama Islam, menikah merupakan salah satu ibadah yang diwajibkan yang memberikan manfaat besar dalam kehidupan, diantaranya sebagai cara yang benar dalam memenuhi kebutuhan seksual dan untuk mendapatkan keturunan yang sah. Selain itu, menikah juga dianggap sebagai suatu cara untuk memperkuat ikatan sosial dan keluarga serta menjadi salah satu cara untuk mencapai kesempurnaan iman.

Dalam Islam, menikah merupakan suatu perjanjian antara laki-laki dan perempuan yang disebut dengan nikah. Di bulan bulan tertentu biasanya pada bulan Syawal akan banyak orang yang menikah, sehingga banyak undangan pernikahan berdatangan, namun apakah Sobat SholawatanYuk sudah tau ucapan doa untuk orang menikah sesuai sunnah.karena jika kita menjalankan sesuai sunnah maka kita mendapatkan keberkahan. 

Doa Untuk Orang Menikah

Berikut ini beberapa contoh ucapan doa untuk orang yang menikah :
  • Dari hadist Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu. Doa tersebut ialah
    Barakallahu laka wa jama’a bainakuma fî khairin
    بَارَكَ اللهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِي خَيْرٍ
    “Semoga Allah memberkahimu di waktu bahagia dan memberkahimu di waktu susah, serta semoga Allah mempersatukan kalian berdua dalam kebaikan” (HR. Abu Dawud no. 2130).
  • "Allaahummaghfir Lahum warhamhum wa barik lahum fiimaa razaqtana hum"
    Artinya: “Ya Allah, ampuni mereka, sayangi mereka dan berkahilah mereka pada apa-apa yang Engkau karuniakan.” (HR. Ahmad).
  • "Barakallahu laka wa jama’a bainakuma fî khairin"
    Artinya: “Semoga Allah SWT memberkahimu, menetapkan berkah untukmu, serta mengumpulkan engkau berdua dalam kebaikannya.” (HR. Ahmad, Abu Daud, Tirmidzi, dan Ibnu Majah).
  • "Allahumma atim man ath amanda was taqi mansa haanii"
    Artinya: “Ya Allah, berikanlah ganti makanan kepada orang yang telah memberi makan kepadaku, dan berikan ganti minum kepada orang yang telah memberi minum kepadaku.” (HR. Muslim).
  • Barakallahu laka wa jama’a bainakuma fî khairin. Barakallahu likulli wahidin minkuma fi shahibihi wa jama’a bainakuma fî khairin.
    Artinya: “Semoga berkah Allah selalu tercurahkan bagimu. Semoga Allah mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan. Semoga berkah Allah tercurahkan bagi masing-masing kalian berdua atas pasangannya, dan semoga Allah mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan.” (HR. Bukhari).
  • Allahumma barik li fi ahli, wa barik ahli fiya. Allahumarzuqhum minni, warzuqni minhum. Allahummajma’ bainana ma jama ta fi khair. wa farriq baina idza faroqta fi khair.
    Artinya: “Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah Tuhan Semesta Alam. Pujian yang sebanding dengan nikmat-nikmat-Nya dan akan menjamin tambahan nikmat-Nya. Wahai Tuhan kami, bagi-Mu segala bentuk pujian, sebagaimana pujian yang layak kepada Dzat-Mu Yang Maha Agung, dan kepada kerajaan-Mu yang Maha Besar. 
  • Allaahummaghfir Lahum warhamhum wa barik lahum fiimaa rozaqtahum.
    Artinya: “Ya Allah, ampuni mereka, sayangi mereka dan berkahilah mereka pada apa-apa yang Engkau karuniakan.” (HR. Ahmad)
  • Allahumma ath’im man ath’amanaa wastaqi mansa haanii.
    Artinya: “Ya Allah, berikanlah ganti makanan kepada orang yang telah memberi makan kepadaku, dan berikan ganti minum kepada orang yang telah memberi minum kepadaku.” (HR. Muslim)
  • Allaahummaghfir Lahum warhamhum wa baarik lahum fiimaa rozaqtahum.
    Artinya: “Ya Allah, ampunilah mereka, sayangilah mereka dan berkahilah mereka pada apa-apa yang Engkau karuniakan kepada mereka.” (HR. Ahmad)
  • Barakallahu laka wabaraka ‘alaika wajama’a bainakuma fii khoir.
    Artinya: “Semoga Allah memberikan berkah untukmu, semoga Allah memberi berkah kepadamu dan menghimpun kalian berdua (sebagai suami istri) dalam kebaikan.”
  • Barokallahu Laka Wa Baroka ‘Alaika Aa Jamaa’ Bainakumaa Fii Khoirin
    Artinya: “Semoga Allah memberi keberkahan padamu, memberi keberkahan atasmu, dan semoga Dia mengumpulkan di antara kalian berdua dalam kebaikan.” (HR.Ahmad dan Hakim).
  • “Ya Allah, rukunkan keduanya sebagaimana Engkau turunkan Nabi Adam dan Hawa, rukunkan keduanya sebagaimana Engkau rukunkan Nabi Ibrahim dan Sarah, rukunkan keduanya sebagaimana Engkau rukunkan Nabi Yusuf dan Zulaikha, rukunkan keduanya sebagaimana Engkau rukunkan Baginda Nabi Muhammad shallallâhu ‘alaihi wa sallama dan Khadijah Al-Kubra, dan rukunkan keduanya sebagaimana Engkau turunkan Ali dan Fatimah Az-Zahra.”
  • Ya Allah, berilah keduanya dari sisi-Mu keturunan yang baik, sesungguhnya Engkau Tuhan yang mendengarkan doa.”
  • “Ya Allah, berilah keduanya rezeki yang halal, baik dan barokah untuk beribadah.”
Itulah tadi beberapa contoh ucapan doa untuk orang menikah sesuai sunnah semoga bermanfaat bagi pengunjung blog sholawatanlagiyuk.
LihatTutupKomentar
y